29 Apr, 2024
3 menit
Ketika konten websitemu banyak disalin, atau langsung disalin oleh situs lain ketika baru saja menerbitkan konten baru, mungkin kamu perlu disable RSS Feed WordPress supaya kontenmu tidak otomatis diambil oleh website lain.
Tapi sebelum itu, mari bahas secara singkat mengenai apa itu RSS Feed dalam WordPress.
Apa itu RSS Feed WordPress?
RSS Feed dalam WordPress merupakan salah satu fitur yang digunakan untuk mempermudah akses konten website dalam berupa ringkasan yang mudah dimengerti oleh komputer.
Misalnya ketika kamu menambahkan konten baru di situs webmu, maka RSS Feed akan memberi tahu atau mengirimkan notifikasi kapada yang sudah berlangganan RSS sehingga mereka bisa mendapatkan update lebih cepat tanpa harus terus-menerus akses websitemu.
Namun dengan kemudahan ini, biasanya ada pihak yang menggunakan fitur ini, yaitu dengan menggunakan RSS Agregator, kemudian menyalin konten website terbarumu kedalam situs web mereka.
Apabila kamu tidak memerlukan fitur ini, maka kamu bisa menonaktifkan atau disable RSS Feed pada websitemu yang menggunakan WordPress melalui beberapa langkah mudah.
Namun karena cara ini nantinya perlu melakukan update pada file functions.php pada tema yang kamu gunakan, maka disarankan supaya menggunakan Child Theme supaya ketika kamu melakukan update tema, maka perubahan yang sudah kamu buat tidak hilang begitu saja. [Cara Membuat Child Theme WordPress].
Cara Disable RSS Feed WordPress
Sebelum melakukan perubahan, pastikan kamu memeriksa apakah di websitemu benar-benar ada RSS atau tidak dengan cara akses namadomain.tld/rss, misalnya https://wpgan.com/rss.
Kamu juga perlu memastikan bahwa tema yang kamu gunakan mendukung fitur perubahan functions.php, karena tema baru seperti Twenty Twenty-Four tidak mendukung fitur tersebut.
Setelah dikonfirmasi, selanjutnya kamu bisa mengikuti langkah-langkah berikut untuk disable RSS Feed WordPress
- Login ke halaman WordPress sebagai admin. Secara default, kamu bisa login dengan akses namadomain.tld/login (ubah namadomain.tld dengan nama domainmu)
- Buka halaman Appearance > Theme File Editor
- Pilih Theme Functions untuk mengubah file functions.php
- Tambahkan baris kode berikut ini di baris paling akhir, kemudian simpan perubahan file functions
/**
* Menampilkan pesan khusus ketika halaman RSS diakses.
*
* @return void
*/
function wpg_disable_rss() {
wp_die(
sprintf(
// Translators: Placeholders for the homepage link.
esc_html__( 'RSS Feed tidak tersedia, Kunjungi %1$shomepage%2$s!' ),
' <a href="' . esc_url( home_url( '/' ) ) . '">',
'</a>'
)
);
}
// Mengubah semua RSS Feed dengan pesan diatas.
add_action( 'do_feed_rdf', 'wpg_disable_rss', 1 );
add_action( 'do_feed_rss', 'wpg_disable_rss', 1 );
add_action( 'do_feed_rss2', 'wpg_disable_rss', 1 );
add_action( 'do_feed_atom', 'wpg_disable_rss', 1 );
add_action( 'do_feed_rss2_comments', 'wpg_disable_rss', 1 );
add_action( 'do_feed_atom_comments', 'wpg_disable_rss', 1 );
// Menghapus link RSS Feed dari Header.
remove_action( 'wp_head', 'feed_links_extra', 3 );
remove_action( 'wp_head', 'feed_links', 2 );
Setelah kamu menyimpan perubahan, maka kamu bisa mencoba akses halaman RSS pada websitemu (namadomain.tld/rss), maka hasilnya akan berubah menjadi seperti ini
Namun apabila ketika menyimpan perubahan file functions mendapatkan pesan Unable to communicate back with site to check for fatal errors, so the PHP change was reverted, maka kamu bisa menambahkan kode melalui File Manager atau FTP, atau bisa juga melakukan perbaikan pada websitemu mengikuti tutorial berikut: Cara Memperbaiki WordPress Unable to communicate back with site to check for fatal errors.
Terima kasih telah berkunjung ke WPGan.com. Dapatkan saldo $100 di Vultr gratis dan deploy servermu sendiri melalui [Halaman Ini]