2 menit
Ketika kamu membiarkan template email Woocommerce secara default, bisa saja tampilannya kurang menarik dan juga sedikit mencantumkan nama toko onlinemu didalam email tersebut.
Untungnya, kamu bisa melakukan kustomisasi template email Woocommerce secara gratis baik dengan menggunakan plugin tambahan atau tanpa menggunakan plugin tambahan.
Gambar diatas merupakan gambaran dari email default ketika ada seseorang yang melakukan order di toko onlinemu. Gimana? Kurang menarik bukan?
Cara Kustomisasi Template Email Woocommerce
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya bahwa Woocommerce sudah menyediakan opsi bawaan untuk melakukan kustomisasi email yang bisa kamu laakukan dari halaman dashboard WordPress.
Akses Halaman Pengaturan Woocommerce
Cara termudah menggunakan fitur bawaan ini adalah dengan mengakses halaman Woocommerce > Settings/Pengaturan > Email.
Dari halaman itu kamu bisa mengelola pesan-pesan yang akan dikirimkan ke admin website dan juga pelanggan sesuai dengan status pesanan, misalnya ketika ada Pesanan gagal, Pesanan ditahan, Pesanan diproses, dan lainnya.
Sayangnya, dari setiap menu tersebut, kamu hanya bisa mengubah judul dan beberapa teks saja dan bisa kamu lihat pratinjaunya dibagian bawah halaman ketika mengedit.
Jika kamu ingin mengubah tampilan seperti warna aksen dan lainnya, maka kamu bisa menggunakan opsi kustomisasi yang tersedia.
Kustomisasi Tampilan Email
Ketika kamu sudah berada dihalaman Woocommerce > Settings/Pengaturan > Email, kamu bisa scroll kebawah untuk melakukan kustomisasi lebih lanjut seperti menambahkan logo, mengubah teks header, tata letak, dan aksen warna.
Bagaimanapun juga, fitur bawaan ini terbilang sangat minim fitur, sehingga jika kamu ingin melakukan kustomisasi lebih lanjut, maka kamu bisa menggunakan plugin tambahan seperti Email Customizer for WooCommerce, Kadence WooCommerce Email Designer, atau YITH WooCommerce Email Templates.
Itulah cara mudah melakukan kustomisasi template email Woocommerce sehingga email yang dikirimkan ke pelanggan toko onlinemu bisa lebih menarik dari yang pernah ada.
Terima kasih telah berkunjung ke WPGan.com dan membaca Cara Kustomisasi Template Email Woocommerce. Dapatkan saldo $100 di Vultr gratis untuk uji coba VPS dari [Halaman Ini]